Sunday, November 28, 2010

Bebas Penyakit


share on facebook
Font Re-Size
Zixia dan Zengzi keduanya murid Konfusius. Suatu hari, mereka bertemu di jalan.  Zengzi memperhatikan Zixia dari kepala hingga kaki, kemudian bertanya, “Dulu Anda banyak menderita  penyakit, kurus  dan lemah. Sekarang Anda tampak berisi dan terlihat energik”.

Zixia  dengan gembira berkata, “ Saya baru saja memenangkan pertempuran, jadi saya merasa sangat senang dan berat badan bertambah.”

Tidak paham Zengzi bertanya lagi, ³ Apa maksudmu? ² Zixia menjawab, “Suatu hari saya membaca buku-buku pelajaran tentang Yao (2353 ¬ 2234 SM), Yu (Abad 21 SM) dan Tang (abad ke-15 SM).

 Setelah membaca pandangan mereka mengenai moralitas, persahabatan dan loyalitas, saya menemukan Saya menghargai pandangan mereka dan ingin menjadi orang yang baik. Namun, ketika saya berjalan melihat begitu banyak hal menggoda dan mengamati orang lain yang hidup dalam kemewahan dan kenyamanan, keinginan saya pada harta benda merangsang saya ingin mendapat lebih banyak uang. Pikiran-pikiran yang berlawanan terus bentrok dalam diri ini dan saya tidak bisa menemukan kedamaian apapun. Saya tidak bisa makan dan istirahat dengan baik, kehilangan berat badan dan muncul banyak penyakit.

“Siapa yang memenangkan pertempuran?”  Zengzi bertanya. Zixia menjawab, “ Yao, Yu dan Tang  yang memiliki moralitas, persahabatan dan loyalitas menang. Seperti yang kini Anda dapat lihat, saya telah kembali mendapatkan berat badan”.

Sebenarnya, dari zaman kuno sampai hari ini, banyak orang bijak yang menyadari bahwa keinginan egois manusia berupa benda material, material yang kotor. Ini adalah substansi yang  berkontribusi menyebabkan penyakit manusia. Ketika manusia mengejar keuntungan pribadi, kotoran terus menumpuk dalam tubuh dan menyebabkan penyakit. Jika orang dapat mengatasi keegoisan dan pikiran buruk lainnya, melihat ringan uang dan materi, menahan godaan manusia, dan melakukan hal-hal secara alami bukan untuk keuntungan pribadi, orang akan berasimilasi pada karakteristik alam semesta. Tubuh dan pikirannya akan meningkat dan  tubuh menjadi sehat. Seseorang akan dapat mencapai sebuah tubuh bebas dari penyakit atau sedikit penyakit.



sumber : disini

Please write a comment after you read this article. Thx..!! 

Tekan "Like" jika kamu menyukai artikel ini. 
Tekan "Share" atau "Tweet" jika menurutmu artikel ini bermanfaat untuk teman2 kalian.

0 comments:

Post a Comment